Semangat pagi. Kali ini saya akan berbagi artikel tentang Percayalah Anda Pasti Bisa. Seringkali saya mendengar teman yang berkata ah saya tidak bisa, padahal mereka belum mencobanya ^_^. Tidak ada yang mustahil di dunia ini, semua berawal dari impian, seperti contoh pencipta pesawat terbang Wright bersaudara pada saat mereka menciptakan pesawat itu sesuatu yang mustahil bagi kebanyakan orang, tapi karena Wright bersaudara mempunyai mimpi mereka berhasil mewujudkannya, jadi yang kelihatannya mustahil ternyata bisa bukan.
Percayalah Anda Pasti Bisa, dengan memiliki kepercayaan terhadap diri Anda sendiri maka oatak Anda akan berusaha untuk mencari jalan keluar agar bisa dilakukan. Sebenarnya bukan bisa atau tidak tapi mau atau tidak, sebagai contoh kalau Anda bilang tidak bisa naik sepeda misalnya tapi kalau saya bilang kepada Anda kalau bisa naik sepeda akan saya berikan hadiah uang 10 juta pasti Anda akan berusaha belajar naik sepeda padahal sebelumnya Anda bilang tidak bisa. Jadi kesimpulannya bukan bisa atau tidak tapi mau atau tidak.
Percayalah Anda Pasti Bisa, sebab Tuhan menciptakan manusia sebagai mahluk yang sempurna jadi jangan sia siakan apa yang diberikan Tuhan kepada Anda dengan berkata tidak bisa. Pada waktu manusia dilahirkan juga tidak ada yang bilang kan telah lahir profesor atau telah lahir Presiden Indonesia atau telah lahir miliarder Indonesia, semua sama tidak bisa bicara, tidak bisa jalan dan semua juga memulai dari dasar yaitu belajar jalan, belajar berbicara dst.
Percayalah Anda Pasti Bisa, jika Anda berpikir bisa maka Anda pasti bisa, jika Anda berpikir tidak bisa maka Anda tidak bisa jadi semuanya ada ditangan Anda. Berbuatlah yang terbaik untuk diri Anda sendiri, lakukan perubahan untuk masa depan yang lebih baik. Semoga artikel ini bermanfaat.
Salam Sukses
Fransiska Indrawati Siswanto
Baca juga: 10 Kelebihan Multi Level Marketing
0 komentar
Posting Komentar